Sabtu Siang, Kendaraan Roda Empat Mulai Padati Pelabuhan Bakauheni

Antrian kendaraan di Dermaga 3 Pelabuhan Bakauheni, Sabtu (6/4)
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

LampungPelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan terus dipadati kendaraan roda empat pemudik dan truk logistik yang hendak menuju Pelabuhan Merak, Banten, pada Sabtu 6 April 2024 atau H-4 Lebaran 2024.

Naik 63 Persen, Kereta Api di Lampung Layani 72.597 Penumpang Lebaran 2024

Berdasarkan pantauan di Lokasi pada Sabtu pukul 12.30 WIB hingga 13.30 WIB, terdapat ratusan kendaraan roda empat memadati kantong parkir area Dermaga 3 Reguler Pelabuhan Bakauheni.

Ratusan pemudik kendaraan roda empat tersebut memadati Pelabuhan Bakauheni untuk menunggu antrean masuk naik ke geladak kapal. 

Ini Strategi Polda Lampung yang Sukses Atasi Arus Balik Lebaran 2024

Kendaraan pemudik tersebut didominasi dengan plat Sumatera BE, BD, serta BG, tak sedikit juga terlihat plat daerah Jawa seperti B, A, bahkan D. 

Perlu diketahui, memasuki H-4 lebaran tahun 2024, sebanyak 203.896 pemudik asal Sumatera telah melakukan penyeberangan ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni yang berlokasi di Kabupaten Lampung Selatan. 

Hutama Karya Catat 1,5 Juta Kendaraan Lintasi Jalan Tol Trans Sumatera Selama Mudik Lebaran 2024

Tercatat, sebanyak 51.905 pemudik pejalan kaki dan dalam kendaraan melakukan penyeberangan dari Pelabuhan Bakauheni, Lampung menuju Pelabuhan Merak pada Dokumentasi ASDP yang diterima untuk H-5. 

Puluhan ribu penumpang kapal tersebut didominasi para penumpang dalam kendaraan 49.825 orang dan 2.080 perjalanan kaki. Kendaraan pribadi roda empat sebanyak 6.116 unit mendominasi penyeberangan dari Bakauheni - Merak. 

Halaman Selanjutnya
img_title