Sekolah Arraihan Bandarlampung Gelar Pemilihan Osis dengan Sistem Pemilihan Langsung

Sekolah Arraihan Bandarlampung Gelar Pemilihan Osis
Sumber :
  • VIVA Lampung/Juanda

Bandar Lampung, Lampung – Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) Arraihan Islamic Science-Tech School mengadakan kegiatan Pemilihan Langsung pada rangkaian pemilihan Presiden Osis Baru (Pemilos) tahun 2023 pada hari Jumat (12/5) pukul 08.00 Wib. Kegiatan ini dilakukan untuk memilih dan menggantikan Presiden Osis dalam jabatannya. 

Rangkaian kegiatan pemilihan presiden osis Arraihan terbagi menjadi 4 agenda yang meliputi Kampanye 3&8 mei 2023, Debat 9 mei 2023, Pemilihan 12 mei 2023, serta akan ditutup dengan Pelantikan pada 22 mei 2023.

Siswa Arraihan Science-Tech School, Lakukan Pencoblosan

Siswa Arraihan Science-Tech School, Lakukan Pencoblosan

Photo :
  • VIVA Lampung/Juanda

Sebelum diadakan proses pencoblosan surat suara, Panitia Osis, diwakili Ananda Calista Salsabila, melakukan sosialisasi pemilihan langsung yang baik dan benar sesuai aturan. Ananda menjelaskan mengenai tatacara pemilihan dengan sistem coblos serta contoh surat suara yang sah dan surat suara tidak sah. selanjutnya melakukan pemilihan dari bilik suara. Hal ini karena mayoritas pemilih adalah usia belum pernah melakukan pemilihan serupa.

"perhatikan ini contoh surat suara, dan ini yang salah, terdapat lubang yang lebarnya tidak sesuai" tutur Ananda.

Prosesi pemilihan dilakukan di Aula Arraihan dan diikuti oleh siswa/i aktif baik SMP maupun SMA, dewan guru, manajemen sekolah, serta tim sarpras sekolah.

Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Ashepi Zulham, M.Pd., mengatakan bahwa kegiatan Pemilos 2023 menjadi ajang pesta demokrasi siswa untuk menyiapkan rancangan terbaik dalam program kemajuan sekolah Arraihan. Dan pengurus terpilih nantinya bisa bersinegis dengan baik.

"Momentum seperti ini jadi pesta demokrasi pelajar, kandidatnya merupakan siswa terbaik. Pilih yang terbaik dari yang terbaik ya" imbuh Ashepi.

Ditambahkan oleh Aswin Yusuf, Selaku Pembina Osis Arraihan, Kegiata ini sudah dipersiapkan dengan baik dan berhatrap hasilnya juga baik.

"Kegiatan ini untuk melatih kepemimpinan, sy rasa kegiatan ini baik jika dikelola dengan baik untuk tahun-tahun yang akan datang" tutup Aswin.