Orang Sakit yang Memiliki Penyakit Tertentu Tidak Dianjurkan Berpuasa, ini Penjelasannya
- iStockphoto
VIVA Lampung – Puasa Ramadan merupakan kewajiban bagi umat muslim yang sehat dan bahkan bermanfaat untuk kesehatan, tetapi orang yang sedang sakit tidak dianjurkan untuk berpuasa atas alasan kesehatan tertentu.
Hukum puasa ramadan bagi orang sakit tidak wajib sesuai dengan Al Quran surat Al Baqarah ayat 184, karena berpuasa mungkin dapat membuatnya bertambah sakit lagi, menunda kesembuhan, atau bahkan memperburuk penyakitnya.
Berikut adalah beberapa penyakit yang penderitanya tidak dianjurkan berpuasa.
1. Penderita penyakit jantung
Orang yang memiliki riwayat penyakit jantung seperti angina tidak stabil, hipertensi yang tidak terkontrol, gagal jantung dekompensasi, serta yang baru menjalani operasi jantung tidak disarankan untuk berpuasa. Pasien dengan kondisi penyakit jantung yang tidak stabil dan membutuhkan obat diuretik dalam dosis tinggi juga sebaiknya tidak berpuasa.
2. Penderita GERD gejala berat
Orang yang mengalami gastroesophageal reflux disease (GERD) dan maag umumnya diperbolehkan berpuasa karena puasa dapat membantu mengendalikan produksi asam lambung yang terkait dengan penyakit tersebut. Namun, orang dengan maag akut yang gejalanya sangat parah sebaiknya tidak berpuasa.
3. Penderita diabetes yang tidak stabil
Orang dengan diabetes yang gula darahnya tidak stabil, masih bergantung pada suntikan insulin harian dalam dosis tinggi, serta penderita komplikasi diabetes seperti kerusakan pada mata, ginjal, atau saraf di tangan dan kaki juga sebaiknya tidak berpuasa karena dapat berisiko mengalami hipoglikemia.
4. Sedang diinfus atau mendapatkan transfusi darah
Orang yang sedang menjalani pengobatan dengan infus atau transfusi darah tidak disarankan untuk berpuasa karena mereka membutuhkan asupan nutrisi sepanjang hari untuk membantu pemulihan kondisi tubuhnya.
5. Gangguan pernapasan
Pasien dengan gangguan pernapasan seperti COVID-19, penyakit paru obstruktif kronis (PPOK), infeksi paru-paru seperti TBC, atau asma akut sebaiknya tidak berpuasa karena dehidrasi yang terjadi saat berpuasa dapat membuat saluran napas semakin kering dan memicu kambuhnya asma.
6. Lansia
Orang tua atau lansia yang sehat boleh berpuasa, tetapi orang tua yang menderita penyakit kronis mungkin tidak dianjurkan untuk berpuasa karena dapat membahayakan kesehatannya.
Lansia dengan penyakit kronis yang harus minum obat setiap hari tidak boleh melewatkan jam makan dan lansia yang sangat kurus atau kekurangan gizi juga sebaiknya tidak berpuasa.
Jadi, bagi orang yang sedang sakit, sebaiknya tidak dianjurkan untuk berpuasa demi menjaga kesehatan tubuhnya. (Berbagai Sumber/Dwi P Arrahman)