Efisiensi Tinggi: UMKM di Lampung Hemat Hingga 50 Persen, Ini Alasannya

UMKM di Lampung
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

Lampung – Para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Lampung, terutama di Bandar Lampung, kini semakin diuntungkan dengan penggunaan Jaringan Gas (Jargas) yang disediakan oleh PGN, Subholding Gas dari Pertamina. 

 

Jargas ini terbukti lebih ekonomis dan mampu menghemat biaya operasional hingga 30-50 persen.

 

Dimas, pemilik outlet Sate Utami Cabang Wayhalim, membagikan pengalamannya setelah beralih ke Jargas PGN dua bulan yang lalu. 

 

Ia merasakan penghematan yang signifikan dibandingkan dengan penggunaan LPG. Sebelum beralih, outletnya menghabiskan satu atau lebih tabung LPG ukuran 12 kg setiap hari, yang sering kali menyisakan gas tidak terpakai akibat tekanan rendah.