Pemkot Bandar Lampung Salurkan Bantuan Beras Bagi Masyarakat Kurang Mampu

Pemkot Bandar Lampung Salurkan Bantuan Beras
Sumber :
  • Istimewa

Bandar Lampung, Lampung – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung memberikan bantuan berupa beras seberat 10 kg kepada masyarakat di seluruh kecamatan di kota tersebut yang masuk dalam kategori kurang mampu. 

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana berharap bantuan tersebut dapat membantu masyarakat yang membutuhkan di wilayahnya.

"Harapan Bunda Eva semoga semua masyarakat yang mendapatkan beras ini terbantu." kata Eva Dwiana di Kantor Kelurahan Panjang Selatan, Senin, 8 Mei 2023.

Ia juga memastikan program bantuan beras ini akan terus berjalan ke depannya. 

"Sebelum Lebaran Haji nanti, kita akan melakukan berbagi lagi," tambahnya.

Koordinator Satgas Pangan Kota Bandar Lampung, Kadek Sumarta mengatakan bahwa sebanyak 65.303 paket beras akan dibagikan di 20 kecamatan Kota Bandar Lampung. 

Menurut data yang ada, beras tersebut akan diberikan kepada 65 ribu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di 20 kecamatan. Jumlah beras yang dibagikan setiap kecamatan berbeda-beda tergantung pada kebutuhan masing-masing kecamatan.