Gubernur Lampung Dampingi Menhub, Kapolri dan Panglima TNI Pantau Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni
- Istimewa
Panglima TNI, Yudo Margono, melalui video conference dengan para petugas dari BBJ, Merak, Ciwandan, Panjang, dan Bakauheni, melaporkan bahwa hampir semua arus mudik berjalan lancar.
Terkait keamanan bagi para pemudik, Kapolri Listyo Sigit Prabowo menjelaskan bahwa jajarannya telah melaksanakan pengawalan secara estafet bagi masyarakat yang turun di wilayah panjang, bakauheni, dan kemudian melanjutkan perjalanan baik ke Lampung ataupun ke provinsi lain.
“Setelah kita cek, sampai hari ini tidak ada laporan terkait dengan peristiwa-peristiwa pidana tersebut,” kata Kapolri.
Dirut PT ASDP Indonesia Ferry, Ira Puspadewi, menginformasikan bahwa per 19 April 2023, jumlah penumpang mengalami kenaikan sebesar 6% dari tahun sebelumnya. Jumlah kendaraan juga mengalami kenaikan 4% dari tahun sebelumnya.
Ia juga menyebutkan jumlah kapal yang beroperasi di pelabuhan merak sebanyak 33 unit, pelabuhan ciwandan 10 unit, dan pelabuhan BBJ 4 unit kapal.
Menanggapi permintaan Menteri Perhubungan untuk mengkampanyekan Pelabuhan Panjang sebagai sarana pada saat arus balik, Gubernur Arinal Djunaidi menguraikan beberapa langkah yang akan ditempuh.
Diantaranya adalah memberikan informasi-informasi secara aktif menggunakan berbagai saluran informasi seperti brosur dan juga melakukan sosialisasi melalui Radio RRI dan TVRI Lampung, media cetak, dan media sosial.