Kapolres Lampung Selatan Pantau Pasar Karang Anyar, Bagikan Takjil dan Sosialisasi Mudik Aman

AKBP Yusriandi Yusrin, mengunjungi Pasar Karang Anyar.
Sumber :
  • Lampung.viva

 

Selain berinteraksi, Kapolres juga membagikan takjil kepada warga, khususnya ibu-ibu yang membawa balita, sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa.

 

Selain membagikan takjil, Kapolres juga mensosialisasikan layanan darurat 110 dan imbauan mudik aman kepada para pengunjung pasar. Ia menegaskan pentingnya kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan selama Ramadan dan menjelang arus mudik Lebaran.

 

“Kami mengingatkan masyarakat untuk selalu berhati-hati di jalan, pastikan kendaraan dalam kondisi prima sebelum mudik, serta manfaatkan layanan 110 untuk melaporkan kejadian darurat,” ujar Kapolres.